Balon Udara


"Terus kamu bawa dia ke Cappadocia. It's my dream not her. My dream mas", teriak Kinan pada Aris.
Kinan dan Aris adalah pemain film Layangan Putus yang sedang viral di jagad maya saat ini. Film yang menggambarkan perselingkuhan Aris dengan Lidya Nadira. Cappadocia adalah tempat impian Kinan istri Aris.
 Dimana sih Cappadocia itu??
Apa yang menarik di Cappadocia??
Cappadocia dulu merupakan distrik kuno yang membentang di tengah Anatolia (Turki). Sekarang Cappadocia menjadi destinasi wisata terkenal yang membentang dari Kayseri barat ke Aksaray sekitar 150 km. 
Cappadocia sangat terkenal dengan landscape geografisnya yang berupa perbukitan batu dengan formasi unik mirip sarang lebah. Salah satu cara terbaik menikmati landscape ini adalah dengan melihat dari atas menggunakan balon udara. Penerbangan dengan balon udara berlangsung sekitar 45 menit - 1 jam dengan kapasitas 16, 20 atau 24 orang dengan juru mudinya....haduuuhhh jadi kepingin ke sana aja ya kawan.

Kira-kira bagaimana balon udara bisa terbang?
Sebenarnya balon udara ada dua jenis, yaitu balon udara yang diisi dengan udara panas dan balon udara yang diisi dengan gas ringan.
Cara kerja balon udara yaitu dengan cara memanaskan udara di dalam balon agar lebih panas daripada udara luar sehingga balon udara menjadi mengembang dan dapat naik/terbang. Udara yang lebih panas menjadi lebih ringan karena massa per unitnya lebih kecil sehingga menjadi lebih ringan. Oleh karena itu balon udara bisa bergerak naik karena di dorong udara luar yang bertekanan lebih kuat. 
Selain diisi dengan udara panas, balon udara bisa juga diisi dengan gas ringan yaitu hidrogen atau helium. Kedua gas ini tidak berwarna, tidak berbau dan tidak berasa. Hidrogen dan helium adalah gas yang lebih ringan bila dibandingkan dengan gas nitrogen yang merupakan gas terbesar di udara. 
Hidrogen merupakan gas yang terletak di golongan IA (golongan alkali tanah) dengan lambang unsur H. unsur hidrogen memiliki nomor atom 1 dan nomor massa 1. Jumlah proton, elektron dan neutron dari hidrogen berturut-turut 1, 1 dan 0. Gas ini merupakan gas yang paling ringan karena jumlah proton, elektron dan neutronnya paling sedikit diantara unsur-unsur lainnya. Gas hidrogen memiliki kelemahan yaitu mudah terbakar ketika digunakan pada balon udara, oleh karena itu gas ini jarang digunakan.
Gas yang relatif aman digunakan sebagai pengisi balon udara adalah gas helium. Gas ini merupakan golongan gas mulia (VIII A), dengan lambang unsur He. Nomor atom dan nomor massa helium berturut-turut 2 dan 4 sehingga memiliki jumlah proton 2, elektron 2 dan neutron 2. Gas helium tidak mudah terbakar dan tidak bereaksi dengan unsur lain, karena gas helium termasuk golongan gas mulia, yaitu gas yang bersifat inert atau tidak/sukar bereaksi dengan unsur lain. Meskipun aman digunakan harga dari gas helium jauh lebih mahal daripada gas hidrogen. Memang benar kata orang Jawa "ono rego ono rupo", yang berarti harga yang lebih mahal maka kualitas juga akan lebih baik. Gas hidrogen harganya relatif lebih murah daripada gas helium, akan tetapi tingkat keamanan gas helium lebih besar daripada gas hidrogen.

Cappadocia, it's my dream, not her.....

#salam literasi

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soda Api

Juluran Lidah Mertua di Tengah Kota

Air Keras (Air Api)